AYOBANDUNG - Ayu Ting Ting belakangan memang digosipkan dekat dengan Boy William. Kendati keduanya mengaku hanya teman biasa, tidak sedikit warganet yang menduga jika Boy William menaruh hati pada Ayu Ting Ting.
Di depan publik, tak jarang Boy William dan Ayu Ting Ting saling menggoda dan memanggil sayang. Belum lagi, keduanya sempat live Instagram dan saling menanyakan kabar dengan Bahasa Korea.
Bak menonton film drama Korea, tidak sedikit warganet yang sangat mendukung jika Ayun Ting Ting dan Boy William memang benar berpacaran.
Baca Juga: Boy William Kangen Ditinggal Ayu Ting Ting ke Eropa, Kode Cinta Pakai Bahasa Korea?
Namun, di tengah gosip kedekatan keduanya, belum lama ini publik digegerkan oleh video viral yang menyebutkan Ayu Ting Ting dan Boy William berciuman.
Gosip miring ini menjadi sorotan usai kanal YouTube Warta Selebriti mengunggah sebuah video dengan judul dan thumbnail menghebohkan.
Bertajuk ASTAGA! AYU TING TING TERCIDUK LAKUKAN HAL INI DENGAN BOY WILLIAM!" kebenaran video tersebut tentu saja langsung dipertanyakan oleh banyak pihak.
Dalam thumbnail video tersebut, terdapat sejumlah kolase foto antara Ayu Ting Ting dan Boy William. Ada pula foto mirip pria 31 tahun itu sedang mencium wanita.
Tertulis "KISS MANJAH!" dalam thumbnail foto tersebut. Seolah Boy William dan Ayu Ting Ting terciduk sedang berciuman.
Lalu benarkah Ayu Ting Ting berciuman dengan Boy William?
Dikutip dari laman Suara.com berjudul CEK FAKTA: Makin Mesra, Ayu Ting Ting dan Boy William Terciduk Sedang Berciuman, usai ditelusuri terungkap hal-hal janggal dan fakta dalam video yang diunggah.
Usai ditelusuri, video tersebut membahas adegan ciuman antara Boy William dan Ayu Ting Ting dalam film Dimsum Martabak yang tayang 2018 lalu.
Artikel Terkait
Wow, Viral Video Syur Ayu Ting Ting dan Boy William Lakukan Adegan Mesra Mendadak Tersebar, Cek Faktanya
Berlibur ke Eropa, Ayu Ting Ting Bawa Rombongan 18 Orang Keluarga dan Tim Manajemennya
Tak Kenakan Hijabnya, Penampilan Adik Ayu Ting Ting jadi Sorotan saat Liburan di Eropa
Ngaku Anteng Pas Disindir Rekan Kerja, Publik Sewot Begini ke Ayu Ting Ting
Boy William Kangen Ditinggal Ayu Ting Ting ke Eropa, Kode Cinta Pakai Bahasa Korea?