Oleh Fathia Uswatun Hasanah*
PANDAWARA Group merupakan 5 orang pemuda asal Kota Bandung--Gilang, Agung, Rifqi, Rafly, dan Ikhsan--yang melakukan aksi mulia membersihkan sampah dari sungai ke sungai. Dengan alat dan perlengkapan seadanya, mereka mengambil sampah yang memenuhi sungai dengan turun langsung ke sungai.
Hal yang melatarbelakangi aksi membersihkan sampah sungai ini karena mereka merupakan orang orang yang korbaran dari masalah sampah, yaitu korban banjir. Mereka jengkel terkena banjir yang terus menerus.
Lalu mereka memutuskan untuk membersihkan sampah di sekitaran lokasi rumah merkea. Hingga akhirnya mereka memutuskan membersihkan sungai dan juga semakin banyak area yang mereka bersihkan.
Setelah aksi tersebut berlangsung beberapa lama, mereka mulai mendokumentasikan kegiatan dan membagikannya di sosial media dengan tujuan menumbuhkan kesadaran masyarakat akan kepedulian terhadap lingkungan dari sampah.
Baca Juga: Putri Candrawati dan Bharada E Jalani Sidang Pledoi, Akankah Hukumannya Berkurang atau Bertambah?
"Sebenarnya sebanyak apa pun sampah yang kita bersihkan mungkin dalam waktu dekat ngga akan pernah beres kalo misalkan kesadaran dari masyarkat Indonesia tetep kurang,” ucap Gilang (salah satu anggota Pandawara Group) saat di podcast Denny Sumargo.
Respons masyarakat terhadap konten yang dibagikan pun sangat positif dan banyak yang memberi support sehingga akun sosial media Pandawara Group sudah memiliki banyak pengikut yaitu 330 ribu followers di Instagram dan 4,4M di TikTok.
Dari sungai ke sungai mereka membersikan sampah. Sepanjang tahun 2022 mereka telah membersihkan sampah sebanyak 27.000 kg yang terdiri dari 4.511 trash bag, dari 78 sungai temasuk sungai besar, sungai kecil dan septic tank.
Walaupun telah membersihkan sampah dengan jumlah yang tidak sedikit, mereka tetap menekankan bahwa yang mereka lakukan akan menjadi sia sia apabila tidak adanya kesadaran dari masyarakat terhadap sampah.
Artikel Terkait
Rem Blong, Truk Sampah TPA Sarimukti Terjungkal di Gunung Masigit
Sopir Truk Sampah Bandung Raya Demo TPA Sarimukti KBB: Minta Pengelola Tuntaskan Hambatan Pengangkutan
Didemo Gegara Truk Sampah Kerap Mengular, Pengelola TPA Sarimukti KBB Janji Ubah Jam Operasional
Tidak Lolos PPS? Ikut Pantarlih Jadi Solusi, Begini Syarat Pendaftaran Pantarlih Pemilu 2024, Gaji Rp1 Juta