LENGKONG, AYOBANDUNG – Rizky Febian atau Iky menjadi perbincangan warganet pasca penyanyi tersebut membiarkan Ziva Magnolya nyanyi sendirian di konser Intimate Love.
Padahal dalam lagu Terlukis Indah seharusnya kedua penyanyi tersebut duet.
Karena peristiwa itu, Rizky Febian disebut tidak profesional dan warganet menuding penyanyi tersebut tidak jadi duet dengan Ziva Magnolya karena dilarang kekasihnya Mahalini.
Menanggapi tudingan warganet tersebut, pihak Rizky Febian pun akhirnya buka suara.
Mereka memberikan klarifikasi bahwa memang pada awalnya Rizky dan Ziva Magnolya seharusnya duet. Namun dikarenakan alasan teknis keduanya pun jadi tidak bisa duet.
“Awalnya memang duet, cuman ada hal teknis yang tidak bisa dilaksanakan untuk duet yaitu ada alat sequencer namanya dari bandnya Rizky itu rusak. File data di situ semua,” jelas pihak Rizky sebagaimana dikutip Ayobandung.com dari instagram @insta_julid.
Lebih lanjut lagi pihak Rizky menjelaskan karena lagu terlukis indah versinya Ziva rusak, maka karena itu kedua penyanyi tersebut tidak jadi duet.
Baca Juga: Berkaca-kaca Nathalie Holscher Sampaikan Kesan Tentang Rizky Febian ke Atta Halilintar
Dan sebelumnya juga pihak Iky sudah mengklarifikasi hal tersebut kepada pihak yang terkait.
Iky sendiri sebelumnya telah memberikan bahwa pada saat konser Intimate Love kemarin, ada problem di teknis sehingga lagu duet Terlukis Indah tidak bisa dibawakan.
“Kemarin kondisinya materi lagu ada problem di teknis yang enggak bisa dibawakan. Sedangkan kondisinya harusnya di panggung Iky. Tapi karena kondisi yang akhirnya tidak di bawakan dan dari pihak acara sudah tahu dan memaklumi,” papar Iky.
Akan tetapi meskipun telah memberikan klarifikasi, masih banyak warganet yang nyinyir.
Artikel Terkait
Wow! Ternyata Segini Penghasilan Nikita Mirzani di TikTok, Usai Dirinya Viral Sindir Najwa Shihab
Viral, Buntut Sindiran Nikita Mirzani, Kini Netizen Bandingkan Najwa Shihab dengan Deddy Corbuzier
Zaskia Gotik Melahirkan Anak Kedua di RS Bunda Jakarta, Ini yang Diucapkan Sirajuddin Mahmud
Orang Tua Gen Halilintar Tak Hadiri Tedak Siten Ameena Karena Hindari Fuji? Begini Jawaban Thoriq
Orang Tua Tak Restui Hubungan dengan Fuji, Thoriq Halilintar Siap Ulang Sejarah Pernikahan Atta?
Thariq Halilintar Kian Mantap Lamar Fuji Meski Diisukan Belum Direstui Orang Tua: Kriterianya Udah Aku Banget
Heboh! Kriss Hatta Siap Nikahi Pesinetron Umur 14 Tahun, Warganet Ramai Sebut Pedofil
Kriss Hatta Pacari Pesinetron yang Beda Usia 20 Tahun, Ngaku Lebih Dominan dan Ngatur
Kriss Hatta Belikan Pacar Belianya Barang Mewah, Dimarahi Calon Mertua Karena Hal Ini
Kriss Hatta Nggak Pakai PDKT, Ini Caranya Dapatkan Hati Gadis 14 Tahun