Ketua PAC PDIP Asal Sukabumi Meninggal Saat Rakorwil DPD PDIP Jabar

- Sabtu, 27 Agustus 2022 | 22:25 WIB
Ketua PAC PDIP Asal Sukabumi Meninggal Saat Rakorwil DPD PDIP Jabar. Ilustrasi. (Unsplash/Danie Franco)
Ketua PAC PDIP Asal Sukabumi Meninggal Saat Rakorwil DPD PDIP Jabar. Ilustrasi. (Unsplash/Danie Franco)

CIANJUR, AYOBANDUNG.COM — Dodi, Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) dari Kabupaten Sukabumi Meninggal dunia saat Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat di Agra Family Hotel dan Villa di Jalan Raya Puncak-Cipanas, Hanjawar, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Sabtu, 27 Agustus 2022.

Hal itu dibenarkan Kapolsek Pacet, Kompol Sosialisman, soal adanya seorang kader PDI-P asal Kabupaten Sukabumi yang meninggal saat menghadiri Rakorwil DPD PDI-P Provinsi Jawa Barat.

“Iya benar meninggal saat acara di salah satu hotel tempat acara Rakorwil PDIP Jabar,” tutur Sosialisman pada wartawan saat dihubungi melalui telepon, Sabtu.

Berdasarkan keterangan saksi, ungkap Sosialisman, sebelumnya tidak ada tanda-tanda almarhum mengeluhkan sakit. Diduga, lanjut dia, korban meninggal karena kelelahan.

“Jasad almarhum langsung dievakuasi dan dibawa ke rumah duka dengan menggunakan mobil ambulans milik partai, setelah sebelumnya ada permintaan dari kerabat dan panitia acara,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPC PDI-P Kabupaten Cianjur Susilawati saat dihubungi wartawan belum memberikan keterangan terkait kejadian.

Editor: M. Naufal Hafizh

Tags

Artikel Terkait

Terkini

[FOTO] Produksi Tepung Tapioka Menurun

Selasa, 3 Oktober 2023 | 11:19 WIB

Gempa Bumi Guncang Sukabumi, Getarannya Sampai ke KBB

Minggu, 1 Oktober 2023 | 11:32 WIB
X