Pengumuman Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 38 Diumumkan Besok? Cek Prediksi Jadwalnya di Sini

- Rabu, 27 Juli 2022 | 16:27 WIB
Pengumuman Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 38 Diumumkan Besok? Cek Prediki Jadwalnya di Sini (Tangkapan layar situs prakerja.go.id)
Pengumuman Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 38 Diumumkan Besok? Cek Prediki Jadwalnya di Sini (Tangkapan layar situs prakerja.go.id)

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Simak prediksi jadwal hasil seleksi penerima Kartu Prakerja gelombang 38 di bawah ini.

Kartu Prakerja gelombang 38 sudah resmi ditutup sejak kemarin Selasa, 26 Juli 2022 pukul 23.59 WIB.

Hal ini disampaikan melalui Instagram resmi Kartu Prakerja @Prakerja.go.id.

Baca Juga: HORE! Ini Prediksi Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 38, Apa Kamu Lolos?

Lantas apakah pengumuman seleksi Kartu Prakerja gelombang 38 akan diumumkan besok? Perhatikan informasi di bawah ini hingga selesai agar tak keliru.

Kartu Prakerja merupakan program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan.

Program ini merupakan bantuan biaya yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja yang terkena PHK atau pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Bagi yang sudah mendaftar Kartu Prakerja gelombang 38 perhatikan baik-baik ada ciri-ciri tertentu untuk menerima insentif Rp600 ribu ini.

Ciri orang yang bisa mendapat insentif Rp600 ribu yaitu yang sesuai dengan syarat di bawah ini.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 38 Ditutup! Cek 3 Ciri Lolos Seleksi, 15 Orang Bisa Lolos

Syarat mendapatkan Kartu Prakerja:

1. WNI berusia 18 tahun ke atas;

2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal;

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil;

Halaman:

Editor: Jinan Vania Barizky

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X