Kartu Prakerja Gelombang 34 Ditutup Besok? SIMAK Prediksi Jadwal di Sini Hingga Tahap Pencairan

- Minggu, 26 Juni 2022 | 19:40 WIB
Kartu Prakerja Gelombang 34 Ditutup Besok? SIMAK Prediksi Jadwal di Sini Hingga Tahap Pencairan (prakerja.go.id)
Kartu Prakerja Gelombang 34 Ditutup Besok? SIMAK Prediksi Jadwal di Sini Hingga Tahap Pencairan (prakerja.go.id)

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Kartu Prakerja gelombang 34 resmi dibuka kemarin Sabtu, 25 Juni 2022.

Lalu apakah Kartu Prakerja gelombang 34 ditutup besok? Simak prediksi jadwal hingga tahap pencairan di bawah ini.

Kartu Prakerja ini merupakan program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan.

Program ini merupakan bantuan biaya yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja yang terkena PHK atau pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Baca Juga: UPDATE BSU 2022: Jadwal Cair dan Cara Cek Nama Penerima Bantuan Subsidi Upah BPJS Ketenagakerjaan

Apakah syarat mendaftar Kartu Prakerja gelombang 34 berubah?

Dilansir dari laman resmi prakerja.go.id, syarat mendaftar Kartu Prakerja gelombang 34 tidak ada perubahan.

Berikut syarat mendaftar dan mendapatkan Kartu Prakerja gelombang 34:

1. WNI berusia 18 tahun ke atas

2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata di Bandung Barat yang Jarang Diketahui, Bak Surga Tersembunyi!

4. Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi COVID-19.

5. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.

Adapun insentif Kartu Prakerja gelombang 33 akan dikirimkan langsung melalui rekening/e-wallet dengan besaran Rp600 ribu per bulan.

Insentif tersebut diberikan selama 4 bulan setelah kamu menyelesaikan pelatihan.

6. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.

Setelah mengetahui syarat-syarat di atas, berikut prediksi jadwal Kartu Prakerja gelombang 34.

Baca Juga: Hindari Pelanggaran, Wali Kota Bandung Ingatkan Panitia PPDB Ikuti Regulasi

Jika melihat dari gelombang sebelumnya, jarak antara pengumuman dibuka dan ditutup hanya berkisar 3 hingga 4 hari.

Jika gelombang 34 dibuka pada Sabtu, 25 Juni 2022 kemungkinan akan ditutup besok Senin, 27 Juni 2022 atau Selasa, 28 Juni 2022.

Selanjutnya, calon penerima akan menunggu hasil seleksi gelombang 34 yang akan diumumkan kurang lebih 3 sampai 4 hari setelah ditutup.

Berdasarkan prediksi AyoBandung.com, Kartu Prakerja gelombang 34 akan ditutup besok dan hasil seleksinya akan diumumkan 30 Juni 2022.

Demikian informasi mengenai prediksi jadwal Kartu Prakerja gelombang 34 hingga tahap pencairan.***

Editor: Dina Miladina Dewimulyani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X