CIANJUR, AYOBANDUNG.COM -- Pohon besar tumbang melintang ke Jalan Raya Cianjur-Pacet-Cipanas, tepatnya di Kampung Warungbatu, Desa Mekarsari, Kecamatan Cianjur, Kamis malam 6 Januari 2022.
Robohnya pohon ini sempat membuat jalan nasional lumpuh yang menghubungkan Bandung-Jakarta melalui jalur Puncak Cipanas. Kendaraan mobil maupun motor terpantau tidak bisa melintas, karena posisinya melitang di badan jalan.
Vandam Sidiq (23) warga sekitar menuturkan, pohon yang cukup besar tersebut tiba-tiba roboh, setelah terserempet dua truk kontainer yang melintasi jalan tersebut.
Baca Juga: HP Oppo Terbaru A96 5G Mirip iPhone 12, Berapa Harga HP Oppo Ini?
"Mungkin terlalu pinggir, kontainer menyerempet pohon yang cukup besar itu langsung tumbang dan menutup badan jalan," kata Vandam pada wartawan.
Pada kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa maupun kendaraan yang tertimpa pohon karena arus kendaraan tidak terlalu padat.
"Mengetahui pohon tumbang, warga langsung mengatur lalu lintas, tidak lama kemudian datang Polantas dari Polres Cianjur,” ujarnya.
Baca Juga: Jadwal Pemberkasan PPPK Tahap 2 Guru, Ini Dokumen yang Harus Dipersiapkan
Sementara itu, Sekertaris Badan Penggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Rudi Wibowo mengatakan, petugas dibantu warga langsung mengatur lalu lintas.
Artikel Terkait
Waspada, Ini Daerah Rawan Pohon Tumbang di Bandung
Ratusan Pohon Tumbang dan Patah di Kota Bandung Selama Tahun 2021
Kendaraan Tertimpa Pohon Tumbang Bisa Ajukan Ganti Rugi di Kota Bandung
Pohon Tumbang Timpa Dua Rumah dan Tiang Listrik di Arcamanik
Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Roda Pedagang
Hujan Es Sebabkan Rumah Warga Ambruk dan Pohon Tumbang di Pagelaran
Pohon Tumbang di Jalan Naripan Bandung, Diduga Dahan Sengaja Dipotong