LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Video Danar Widianto X Factor Indonesia trending 1 di YouTube, Rabu, 15 Desember 2021. Video audisinya tersebut diunggah di akun YouTube X Factor Indonesia pada Selasa, 14 Desember 2021.
Saat audisi X Factor Indonesia 2021, Danar membawakan lagu ciptaannya sendiri berjudul Dulu. Ia mengatakan, liriknya menceritakan kisah hidupnya yang sering di-bully.
Kontestan asal Purwokerto yang masih berusia 18 tahun tersebut mempunyai suara vokal dengan ciri khas yang unik. Dengan suaranya itulah membuat para juri terkesan termasuk Rossa sang pelantun lagu Terlalu Cinta.
Baca Juga: Lirik Lagu Dulu karya Danar X Factor
"Pemilihan liriknya itu loh, kata-katanya mantep banget, bagus banget, positif banget, kenapa kamu bisa nyiptain lagu ini?" tanya Rossa.
"Ini kisah nyata saya, di-bully waktu SMP, sekolah itu termasuk sekolah favorit di Purwokerto. Mungkin karena saya tidak bisa mengikuti pergaulan mereka, akhirnya saya dikucilkan dan di-bully tapi kerja keras yang buat aku bisa berada di sini," ujar Danar.
link download lagu Dulu by Danar Widianto X Factor Indonesia
Saat ini Video Danar Widianto X Factor sudah ditonton lebih dari 4 juta kali dalam kurun waktu 24 jam. Video itu juga telah disukai oleh 308.000 orang.
Artikel Terkait
Maia Estianty dan Irwan Mussry Pamer Foto Bareng Max Verstappen Juara Dunia F1
Doddy Sudrajat Gelar Pengajian 40 Hari Vanessa, Bikin Netizen Geleng-geleng Kepala
Dituding Menipu, Yusuf Mansyur: Tak Kenal, maka Tak Sayang
Rizky Nazar Ditangkap, Lagi Pakai Ganja Sendirian di Rumah
Positif Narkoba, Ini Kronologis Rizky Nazar Ditangkap saat Isap Ganja
Positif Narkoba, Ini Profil Rizky Nazar Idola Remaja yang Tengah Naik Daun
Video Tante Sisca Mellyana Tersebar, Selebgram Viral Diintip di Kamar Vila
Dewi Persik Pasang Badan untuk Fuji, Nikita Mirzani: Ada Gila-Gilanya!
Zinidin Zidan Penyanyi Viral TikTok Kini Punya Penghasilan Ratusan Juta
Bikin Konten dengan Jerome Polin, Netizen Sebut Jessica Kurang Etika