LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Aktris Korea Selatan Park Shin Hye dikabarkan tengah hamil. Pemain drama The Heirs itu juga mengumumkan pernikahannya dengan aktor Choi Tae Joon.
Dilaporkan Soompi, keduanya dikabarkan mulai berkencan pada akhir 2017. Namun, mereka baru mengumumkan hubungan ke publik pada Maret 2018.
Agensi keduanya, SALT Entertainment dan Santa Claus Entertainment pada Selasa, 23 November 2021, mengumumkan, Park Shin Hye dan Choi Tae Joon akan melangsungkan pernikahan pada 22 Januari 2022. Acara akan digelar tertutup di Seoil.
Baca Juga: Profil Minho SHINee dan Sinopsis The Fabulous Drama Korea Terbarunya
SALT Entertainment juga mengungkapkan bahwa Park Shin Hye saat ini sedang hamil. Keduanya masing-masing menulis surat kepada penggemarnya. Berikut isinya:
Halo. Ini Park Shin Hye. Cuaca saat ini sudah semakin dingin. Saya harap semua orang tetap sehat selalu.
Beberapa hari yang lalu, saat sedang membersihkan rumah, saya menemukan surat kontrak saya dengan agensi pertama saya 20 tahun lalu.
Saat itu saya berada di kelas 6 SD dan resmi menjadi aktris di tahun kedua SMP. Dalam sekejap mata, 18 tahun telah berlalu. Saya merasa waktu itu sangat cepat.
Berkat semua cinta dan dukungan kalian, saya dapat tumbuh menjadi aktris yang bermain di dalam beberapa produksi. Sering kali saya bahagia di depan kamera, tetapi setiap kali saya mengalami kesulitan, saya teringat penggemar saya yang memberi saya kekuatan dan keberanian yang besar. Setiap kata-kata penyemangat kalian membuat saya bangkit kembali dan berdiri di depan kamera.
Artikel Terkait
Profil dan Biodata Cupi Cupita, Penyanyi Seksi Asal Bandung yang Akan Dinikahi Pengusaha Kaya
Remake Train to Busan Buatan Amerika Dikritik Netizen Internasional
RESMI! Cupi Cupita Menikah dengan Bintang Bagus, Mahar Nikah Disorot?
Tya Ariestya Nyaris Kecelakaan saat Pulang dari Jogja
Profil Minho SHINee dan Sinopsis The Fabulous Drama Korea Terbarunya
Kim Seon Ho Come Back dengan Kang Tae-joo, Bintangi Film Sad Tropics
Terjerat Kasus Kontroversial, Kim Seon-ho Buktikan Kepopuleran dengan Pengikut Instagram 8 Juta Orang
4 Member BTS Tertangkap Kamera Nonton Konser Harry Style di LA
Ayah Vanessa Angel Jadikan Mayang Artis Video Klip, Netizen: Aji Mumpung Demi Cuan
Profil Yoo Seung Ho, Pemain Drama When Flowers Bloom I Think of The Moon dan Fakta Menariknya