CIANJUR, AYOBANDUNG.COM — Provinsi Jawa Barat akan segera melelang Restoran Rindu Alam di kawasan wisata Puncak, setelah habis masa kontrak dengan pengelola sebelumnya.
Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, mengatakan, rumah makan Rindul Alam di Puncak merupakan kawasan legendaris yang harus tetap dijaga.
“Pemerintah Provinsi Jabar sudah sepakat untuk mengembalikan Rindu Alam sebagai wisata kuliner di kawasan Puncak yang begitu legendaris,” tutur Uu Ruzhanul Ulum pada wartawan di Pendopo Pemkab Cianjur, 21 Oktober 2021.
Mengingat anggaran saat ini terpakai untuk pandemi Covid-19, makan dicarikan investor yang akan membangunan rumah makan Rindu Alam.
"Bagi siapapun investor yang akan mengelola Rindu Alam, silahkan ikut lelang, karena Pemprov Jabar tidak memiliki anggaran yang cukup, sebagian banyak dipakai penangnanan Covid-19,” katanya.
Baca Juga: Kasus Narkotika Mendominasi Sidang di PN Cianjur
Mencoba mengenang keberadaan Rindu Alam, ungkap Uu, sudah ada sejak tahun 1975 akan dimaksimalkan dan dikelola kembali.
"Beberapa hari lalu saya meninjau lokasinya, sudah saya laporkan ke Pak Gubernur, Insyaallah akan segera ditindaklanjuti,” tandasnya. [*]
Artikel Terkait
HUT Golkar Momentum Konsolidasi Partai Jelang Pilkada 2024
Ikan Mati Mendadak, Petani Kolam Japung Cirata Rugi Ratusan Juta
Polda Jabar Bongkar Sindikat Pinjol Ilegal, 8 Orang Tersangka Termasuk Direktur
Ponpes Cianjur Sambut Baik Perpres 82 Soal Pendanaan Penyelenggaraan Pesantren
Pinjol Ilegal Tagih Utang dengan Ancam Sebar Foto Tak Senonoh
Budayawan Gelar Aksi, Kemenyan Mengepul di Depan DPRD Jabar
Pinjol Ilegal: Pinjam Rp5 Juta, Harus Bayar Rp80 Juta dalam Sebulan
Kejar Target 37 Warga Jabar Divaksin per Desember, Pemkab Garut Vaksinasi 130 Orang Seminggu
Pengakuan Korban Pinjol Ilegal, Dirawat di RS hingga Keluarga Besar Diteror
Warga Cianjur Bikin Makam di Pinggir Jalan, Kesal Jalan Rusak Tak Kunjungi Diperbaiki