AYOBANDUNG.COM - EXO CBX yang beranggotakan Baekhyun, Chen dan Xiumin resmi umumkan tak perpanjang kontrak dengan SM Entertainment.
Pengumuman tersebut disampaikan oleh kuasa hukum EXO CBX, Lee Jaehak.
EXO CBX mulai berhenti dari aktvitas mereka bersama SM Entertainment terhitung mulai 1 Juni 2023.
Baca Juga: Jungwoo NCT Ingin Jadi Anak Raffi Ahmad hingga Disebut Satu Frekuensi dengan Ayah Rafathar
Lebih lanjut, EXO CBX juga menggugat SM Entertainment perihal transparansi gaji mereka.
Dikatakan bahwa EXO CBX sudah berulang kali meminta dokumen transparansi gaji mereka hingga 7 kali ke SM Entertainment.
Namun pihak perusahaan mengatakan tak bisa memberikan dokumen tersebut.
Padahal, dokumen tersebut memang merupakan hak dari para member EXO CBX.
Baca Juga: Wah! Harga BBM Pertamax Turun Mulai 1 Juni 2023, Segini Harganya Sekarang
Akhirnya SM Entertainment memberikan tanggapannya pada 1 Juni 2023 siang.
SM Entertainment mengatakan bahwa pihaknya sudah memberikan gaji dua kali lipat selama EXO CBX masih berada di SM Entertainment.
Dikatakan pula bahwa EXO CBX seharusnya sudah mendapatkan info perihal gaji mereka pada laporan pembayaran pendapatan yang sudah diberikan dan bisa diakses kapan saja.
SM Entertainment mengatakan bahwa proses pemutusan kontrak dengan EXO CBX telah berlangsung dengan baik.
Baca Juga: Lucu Banget! Intip Momen Doyoung NCT Gemas ke Cipung Anak Raffi Ahmad, Seperti Tak Ingin Lepas
Artikel Terkait
Haduh! Fans Kpop BTS, NCT, WayV, Seventeen dan EXO Sibuk Galang Dana Kanjuruhan, DPR Urus TV 1,5 M?
7 Fakta Menarik Zayyan OCJ Newbies, Calon Idol Kpop Asal Indonesia Agama Islam
Saingi Bae Suzy, Lisa Hingga Irene, Ini 25 Idol Kpop Tercantik Tahun 2022 Versi Vote Netizen: Ada Idolamu?
Grup Kpop Wang Yibo dan Cho Seungyoun UNIQ Akhirnya Reuni, Ada Member yang Lamaran!
5 Rekomendasi Restoran Korea di Bandung, Pecinta Drama Korea dan KPop Wajib Coba!