Pabrik Snack Asal AS Senilai Rp3 Triliun Dibangun di Jabar, Produknya Jadi Idola tetapi Sempat Berhenti Dibuat

- Senin, 18 September 2023 | 12:03 WIB
Ilustrasi pabrik- Sebuah pabrik snack asal AS dibangun di Jawa Barat dengan investasi Rp3 triliun. Produknya jadi idola tapi sempat berhenti dibuat. (Freepik)
Ilustrasi pabrik- Sebuah pabrik snack asal AS dibangun di Jawa Barat dengan investasi Rp3 triliun. Produknya jadi idola tapi sempat berhenti dibuat. (Freepik)


LENGKONG, AYOBANDUNG.COM- Sebuah pabrik snack asal AS dibangun di Jawa Barat.

Investasi senilai Rp3 triliun digelontorkan dalam pembangunan pabrik besar tersebut.

Dulu produknya jadi idola tetapi sempat berhenti dibuat.

Baca Juga: 3 Jam dari Bandung, Jembatan 2 Tingkat Berabad-abad Belum Pernah Direnovasi, Mitos Tumbal Pengantin Terbukti?

Pabrik besar asal Amerika Serikat penghasil snack dan minuman, PepsiCo, membangun pabrik pertamanya di Indonesia.

PT PepsiCo Indonesia Foods and Beverages (PepsiCo Indonesia) membangun pabrik snack dengan nilai investasi Rp3,04 triliun.

Pabrik snack tersebut dibangun di Jawa Barat tepatnya di wilayah Cikarang.

Peletakan batu pertama dilakukan pada Rabu, 30 Agustus 2023 lalu.

Baca Juga: Jadi Termiskin di Jawa Barat, Wilayah Ini Punya Jembatan Lengkung Pakai Pipa Galvanis, Telan Rp 1,4 M APBD!

Mengutip Republika, pabrik snack tersebut dibangun di atas lahan seluas 60 ribu meter persegi.

Nantinya, pabrik snack tersebut akan menggunakan 100 persen sumber listrik terbarukan serta 100 persen pemanfaatan air daur ulang.

Produk pabrik tersebut berupa snack yang disukai banyak kalangan yang dulunya diproduksi oleh PT Indofood Fritolay Makmur (IFL).

Produk tersebut adalah snack Lays, Cheetos, dan Doritos.

Baca Juga: Jembatan di Ambon Ini Jadi yang Terpanjang di Indonesia Timur, Telan Anggaran Hingga Rp772,9 Miliar

Ketiga produk snack tersebut berhenti diproduksi pada Agustus 2021 lalu.

Halaman:

Editor: Miftah Salis Hidayah

Sumber: Republika

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Gempa Bumi Guncang Sukabumi, Getarannya Sampai ke KBB

Minggu, 1 Oktober 2023 | 11:32 WIB

Gempa Cianjur M 2,3 Dipicu Pergerakan Sesar Cugenang

Sabtu, 16 September 2023 | 13:12 WIB
X