SOREANG, AYOBANDUNG.COM -- Satgas Saber Pungli Kabupaten Bandung mengakui jika banyak laporan dugaan pungutan liar masuk ke Satgas Saber Pungli jawa Barat.
"Ini menjadi catatan kami, apakah masyarakat yang minim informasi atau seperti apa, sehingga sebagian besar laporan pungli justru masuk ke Saber Pungli Jawa Barat," ungkap KBO Satreskrim Polresta Bandung AKP Andi Eko, Kamis (12/11/2020).
Dia menduga jika masih banyak masyarakat Kabupaten Bandung yang kurang mengetahui informasi mengenai keberadaan Satgas Saber Pungli Kabupaten Bandung.
"Misalnya untuk alamat sekretariat, masih jarang yang mengetahuinya jika Satgas Saber Pungli itu ada di Taman Kopo Katapang," ungkapnya.
Andi melanjutkan, laporan dari masyarakat akan sangat membantu Satgas Saber Pungli melakukan tindakan. Sehingga sekecil apapun laporan akan ditindaklanjuti dengan maksimal.
"Akan kami tindaklanjuti, baik itu melalui penindakan hukum maupun dengan pembinaan," ujarnya.
Disinggung mengenai penindakan, Andi mengatakan dalam hal ini penegak hukum memiliki proses yang panjang. Laporan dari masyarakat terlebih dahulu dikaji.
"Bisa jadi masih dalam proses penyelidikan. Hasilnya memang bisa penindakan atau pencegahan seperti perbaikan sistem oleh pihak bersangkutan," tutupnya.