SUMUR BANDUNG, AYOBANDUNG.COM -- Menjelang pertandingan tunda melawan Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu, 11 Januari 2023, Persib kembali mengingatkan Bobotoh terhadap sejumlah hal yang harus dilakukan dan dilarang pada saat menyaksikan pertandingan.
Semua ini dilakukan agar Bobotoh merasakan pengalaman menyaksikan pertandingan berkesan. Sekali lagi, PERSIB mengingatkan Bobotoh agar jangan sedikitpun berpikir untuk melakukan pelanggaran.
Sebab, setiap pelanggaran yang dilakukan akan langsung mendapat sanksi kehilangan hak untuk menyaksikan pertandingan ini.
Berikut hal-hal yang harus dilakukan sebelum, selama dan setelah pertandingan melawan Persija;
- Vaksinasi booster
- Membawa data diri pribadi (KTP) fisik sebagai syarat wajib Penukaran e-voucher
- Melakukan penukaran e-ticket atau e-voucher dengan gelang penanda baru.
- Datang lebih awal saat penukaran tiket di titik yang telah ditentukan.
- Melalui seluruh tahapan pemeriksaan dengan baik pada saat menuju stadion GBLA.
- Menjaga ketertiban dan kebersihan saat menyaksikan pertandingan.
- Menjaga barang-barang pribadi.
- Selalu menghormati kaum hawa/wanita.
Baca Juga: Dear Bobotoh: Ini Mekanisme Penukaran Tiket Persib vs Persija, Catat Tempat Penukarannya!
Artikel Terkait
Risk Assesment Polri Nilai Stadion GBLA dalam Kategori Baik, Bisa Gelar Persib vs Persija?
Kakang Rudianto dan Febri Siap Bawa Persib Bandung Bersaing di Papan Atas
Bersiap Lakoni Putaran Kedua Liga, Persib Bandung Mulai Genjot Latihan Kamis Ini
Laga Tunda Persib vs Persija Digelar 11 Januari, Teddy Tjahjono Sebut Masih Tunggu Izin
Bertekad Juara Bersama Persib Bandung, Ciro Alves Tak Sabar Kembali Berlatih Pasca Liburan
Persib Bandung Pertahankan Tren Positif, Luis Milla Fokus Tatap Putaran Kedua BRI Liga 1 2022/2023