LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Kabarnya, akupunktur dinilai baik untuk pasien diabetes. Lantas, bagaimana cara kerja terapi akupunktur untuk mengatasi diabetes? Apakah metode ini terbukti efektif?
Akupunktur adalah pengobatan alternatif yang dipercaya mampu mengatasi berbagai penyakit. Pengobatan ini dilakukan oleh ahli dan melibatkan jarum-jarum kecil yang ditempelkan di titik-titik tertentu pada tubuh.
Apa saja manfaat akupunktur untuk diabetes?
Terapi akupuntur adalah metode Pengobatan diabetes yang populer di Cina.
Akupunktur bahkan dipercaya tidak hanya efektif pengobatan, tetapi juga mencegah dan mengelola komplikasi diabetes.
Teknik akupunktur yang efektif untuk Anda mungkin berbeda dengan orang lain, tergantung kondisi masing-masing orang.
Baca Juga: BSU BLT BPJS KETENAGAKERJAAN TAHAP 3 CAIR KE 3,2 JUTA PEKERJA, Cek Rekening Segera!
Dinukil dari Hellosehat.com, sebelum memutuskan teknik mana yang sesuai untuk kondisi Anda, pahami terlebih dahulu berbagai manfaat akupunktur untuk pengidap diabetes.
1. Menurunkan kadar gula darah
Akupunktur dapat membantu menurunkan kadar glukosa dalam darah dengan meningkatkan relaksasi dan melawan stres.
Terapi ini menurunkan stres dengan cara mengontrol kadar kortisol atau yang dikenal dengan hormon stres. Setelah kadar stres menurun, kadar gula darah tinggi juga akan turun.
Hal ini sudah dibuktikan dalam sebuah penelitian terhadap hewan percobaan yang dipublikasikan di Acupuncture in Medicine.
Studi tersebut menyebutkan bahwa teknik akupunktur dapat menurunkan kadar gula darah, meningkatkan kadar insulin, dan memperbaiki toleransi glukosa.
2. Mengatasi resistensi insulin
Manfaat akupuntur bagi pengidap diabetes selanjutnya adalah mengatasi resistensi insulin, yaitu kondisi ketika sel tubuh mengabaikan sinyal dari hormon insulin.
Penelitian lain yang dipublikasikan di Acupuncture in Medicine membuktikan hal tersebut dalam sebuah studi terhadap manusia dan hewan.
Hasilnya, terapi akupunktur dapat membantu mengurangi resistensi insulin dan meningkatkan tingkat sensitivitas insulin.
Artikel Terkait
Akupuntur Rutin Bisa Membuat Tampil Cantik dan Lebih Percaya Diri
5 Efek Samping Pengobatan Akupuntur
Akupuntur Terbukti Hilangkan Migrain? Ini Faktanya
Terapi Akupuntur untuk Obati Diabetes, Ini Manfaatnya!