SYAHDUNYA Kopi Ampirono di Kulonprogo, Bisa Jadi Alternatif Habiskan Long Weekend Bareng Keluarga

- Kamis, 1 Juni 2023 | 09:57 WIB
Kopi Ampirono, referensi kulineran long weekend bareng keluarga (Instagram Kopi Ampirono)
Kopi Ampirono, referensi kulineran long weekend bareng keluarga (Instagram Kopi Ampirono)

AYOBANDUNG - Tak cuma Yogyakarta bagian kota, bergeser sedikit ke Kabupaten Kulon Progo, bersiaplah Anda dimanjakan dengan syahdunya suasana Kopi Ampirono.

Ya, Kopi Ampirono hingga saat ini menjadi spot favorit para wisatawan sebab nuansanya yang sejuk dan memanjakan mata.

Dari Kopi Ampirono, kita bahkan bisa menikmati berbagai macam kuliner dan minuman di tepi sawah sembari menyaksikan senja.

 Baca Juga: MENGGOYANG LIDAH! Ini Kuliner Khas Banten yang Pantang Dilewatkan saat Liburan

Sembari melepas penat dari hiruk pikuk perkotaan, pengunjung Kopi Ampirono akan dimanjakan dengan berbagai sajian minuman dan makanan.

Camilan tradisional di Kopi Ampirono ini juga siap untuk memanjakan waktu bersantai Anda bersama keluarga dan kerabat.

Makanan dan minuman di Kopi Ampirono pun terbilang murah, mulai dari Rp 5 ribuan hingga Rp 20 ribuan.

Beberapa minuman wedangan yang menghangatkan tubuh juga hadir di Kopi Ampirono, seperti Wedang Pisang, Wedang Jahe Sereh dan masih banyak lagi lainnya.

 Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner Bandung, Cocok untuk Isi Libur Panjang Awal Juni 2023!

Berjarak sekitar 21 kilometer dari Kota Yogyakarta, Kopi Ampirono ini dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 44 menit berkendara.

Beralamat di Jalan Raya Kaligesing, Kulon Progo, Kopi Ampirono buka setiap hari pukul 10.00-21.00 WIB.

Bukan cuam wisatawan, sejumlah publik figur sudah membuktikan kenikmatan dan syahdunya suasana di Kopi Ampirono.

Sebut saja Desy Ratnasari, Uztad Maulana dan masih banyak lagi lainnya.

 Baca Juga: Unagi, Kuliner yang Dikenal Lezat dan Mahal di Jepang, Ternyata Impor dari Jawa Tengah Indonesia?

Halaman:

Editor: Arendya Nariswari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Nikmatnya Bandros, Kelezatan Kuliner Khas Bandung

Jumat, 25 Agustus 2023 | 16:41 WIB

Kuliner Bandung : Yummy… Lezatnya Makan Cuanki

Jumat, 25 Agustus 2023 | 16:01 WIB
X