Test Drive Hyundai STARGAZER, Nyaman dan Cocok Untuk Keluarga

- Rabu, 11 Januari 2023 | 17:12 WIB
Test Drive Hyundai STARGAZER, Nyaman dan Cocok Untuk Keluarga
Test Drive Hyundai STARGAZER, Nyaman dan Cocok Untuk Keluarga

AYOBANDUNG.COM - Sebuah kehormatan, Ayobandung.com dapat mencoba langsung atau test drive dan merasakan kenyamanan mengendarai Hyundai STARGAZER selama 1 hari pada 17 Desember 2022 lalu.

Sebenarnya kami ingin test drive Hyundai STARGAZER berwarna putih ini dengan rute luar kota demi bisa mendapatkan pengalaman soal performanya. Namun sayangnya, uji coba kendaraan kali ini hanya bisa dilakukan di dalam kota.

Hyundai STARGAZER dikendarai bersama keluarga yang berisikan 1 pengemudi dan 3 orang penumpang dengan rute Cihanjuang, Kabupaten Bandung Barat menuju kawasan Jalan Riau / Jalan LLRE Martadinata, Kota Bandung.

Di awal rute perjalanan, ketangguhan MPV dari Hyundai ini ditantang dengan kondisi jalan yang menanjak maupun menurun disertai tikungan tajam. Kendaraan bisa melaluinya dengan mulus tanpa hambatan karena dilengkapi mesin Smartstream 1.5L dengan sistem Intelligent Variable Transmission (IVT) hasilkan performa tangguh, responsif, serta efisien.

Perjalanan bersama keluarga semakin menyenangkan karena Hyundai STARGAZER yang dilengkapi dengan Captain Seat dan ruang kabin yang luas yang memberikan kenyamanan ekstra untuk beraktivitas saat berada di dalam mobil.

Selain itu juga pengemudi marasa aman berkat Forward Collision-avoidance Assist (FCA)*, fitur yang memperingatkan ketika sistem mendeteksi ada risiko benturan dari arah depan, seperti misalnya dengan pejalan kaki atau dengan kendaraan yang tiba-tiba melambat atau berhenti. Jika risiko benturan terus meningkat setelah peringatan, maka sistem secara otomatis akan membantu dengan melakukan pengereman darurat. Hal sangat cocok bagi arus kendaraan Kota Bandung yang terbilang padat.

Namun yang paling menarik adalah tampilan Hyundai STARGAZER. Desain futuristik dan dinamis terlihat melalui one curve design yang diciptakan untuk memalingkan setiap pandangan. Dilengkapi dengan Horizon type DRL (Daytime Running Lights) dan H-shape LED Rear Combination Lamp, mobil baru ini semakin menawan dengan eksterior yang membuatnya tampil memukau bagai bintang.

Demikian review singkat mengenai Hyundai STARGAZER. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi pecinta otomotif khususnya masyarakat yang akan membeli kendaraan.

Editor: Adi Ginanjar Maulana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X