BANDUNG, AYOBANDUNG.COM – Saat ini, bank bjb memiliki inovasi produk untuk para ASN maupun anggota TNI/Polri yang akan memasuki usia pensiun. Produk tersebut di antaranya adalah Kredit Pra Purna Bhakti Grace Period dan bjb Kredit Pra Purna Bhakti Manfaat Ganda.
KPPB Grace Period (GP) merupakan fasilitas pinjaman sebelum pensiun yang jangka waktunya bisa melintasi usia pensiun dimana sumber pembayaran angsurannya berasal dari gaji pensiun setiap bulan. Sedangkan KPPB Manfaat Ganda (MG) merupakan fasilitas pinjaman sebelum pensiun yang sumber pembayaranya berasal dari tabungan hari tua/ THT yang dibayarkan sekaligus setelah efektif pensiun.
Kedua produk tersebut memiliki keistimewaan serupa, yakni mekanisme pembayarannya yang fleksibel dengan tagline “Kredit Sekarang Bayar Belakangan” alias ‘DiSayang’. Mekanisme pembayaran ini memungkinkan nasabah untuk tidak membayar angsuran bulanan sebelum efektif memasuki masa pensiun.
Baca Juga: bank bjb dan Perpamsi Jawa Barat Teken MoU dan PKS, Hadirkan Berbagai Layanan Perbankan
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan, skema pembayaran ini dapat dimanfaatkan pegawai untuk merancang keuangannya dengan lebih matang di masa senja. Dana yang diperoleh dapat kembali diputar untuk bisnis yang menghasilkan.
"Jadi cara bayar angsuran kreditnya sangat fleksibel. ASN atau anggota TNI/Polri yang masih kerja tidak perlu membayar cicilan dengan potong gaji," ungkap Widi. Dia mengatakan, pembayaran angsuran baru akan dilakukan setelah nasabah tercatat efektif memasuki masa pensiun.
Nantinya, dana kredit yang diperoleh bisa digunakan untuk membangun hal produktif ketika pegawai telah purnatugas. Baik KPPB GP maupun KPPB MG bisa dipergunakan oleh nasabah yang memerlukan modal usaha guna meraih pundi-pundi rupiah meski tak lagi bekerja.
"Sehingga dana pensiun yang kemungkinan menjadi aset terakhir selepas bekerja tidak habis digunakan untuk keperluan konsumtif, melainkan menjadi bisnis yang berputar dan menghasilkan," ungkap Widi.
Baca Juga: Transfer Dana Lewat BI Fast Praktis! Ada Promo Nol Rupiah dari bank bjb
Artikel Terkait
bank bjb syariah Mudahkan Masyarakat Cirebon dan Jabar Miliki Hunian Idaman dengan Harga Terjangkau
bank bjb syariah Berikan Bantuan Iuran Peserta BPJS Kesehatan
Baru Membuka Rekening di bank bjb, Doni Salmanan Keburu Tersandung Kasus Hukum
bank bjb Kolaborasi dengan BPDP Kelapa Sawit Terkait Pemanfaatan Produk dan Jasa Layanan Perbankan
Bangun Sinergitas, bank bjb Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Program Kataji bank bjb syariah Disambut Antusias Ribuan Santri Cianjur, Semakin Kuat Niat Naik Haji
UMKM Binaan bank bjb Sukses Ekspor Produk ke Luar Negeri
Gelorakan Haji Muda, bank bjb syariah Buka 1.501 Tabungan Haji untuk Santri Al-Ittihad Cianjur
bank bjb Raih Penghargaan Top 100 Most Valuable Brands 2022
bank bjb Dukung Gerakan Anti Korupsi, Ikut Tandatangani Pakta Integritas dengan BPDPKS