Imbas Kerumunan BTS Meals, McDonald's Buah Batu Disegel

- Rabu, 9 Juni 2021 | 17:17 WIB
Imbas Kerumunan BTS Meals, McDonald's Buah Batu Disegel
Imbas Kerumunan BTS Meals, McDonald's Buah Batu Disegel

BUAH BATU, AYOBANDUNG.COM -- Imbas dari kerumunan yang berasal dari pemesanan makanan promo BTS Meal, McDonald's Buah Batu disegel oleh Satpol PP pada Rabu, 9 Juni 2021.

Berdasarkan pantauan Ayobandung.com, sekitar pukul 14.15 WIB, McDonald's sudah sepi dari antrean ojek online untuk memesan BTS Meals. Sebelumnya, antrean oleh ojek online ini mengular hampir sampai ke mulut jalan raya Buah Batu.

Tak hanya sepi di luar saat pengantrian, di dalam McDonald's Buah Batu juga sepi dan tak ada satu pelanggan pun yang memesan. Sunyi senyap lantaran McDonald's Buah Batu telah disegel oleh Satpol PP Kota Bandung.

Terdapat stempel "DISEGEL" yang menempel beberapa sudut bagian McDonald's Buah Batu, salah satunya di pintu masuk.

Saat berita ini dibuat, Manajemen Operasional dari McDonald'a Buah Batu sedang berada di Kantor Satpol PP untuk dimintai penjelasan terkait kerumunan yang terjadi.

Masih Ada Kerumunan di McDonald's Lainnya

Berdasarkan pantauan Ayobandung.com, sekitar pukul 15.36, Rabu, 9 Juni 2021, antren panjang dan mengular terjadi di McDonald's Simpang Dago, Jalan Ir. H Djuanda, Simpang, Kota Bandung.

Antren ini disebabkan oleh pesanan makanan BTS Meals melalui ojek online, baik itu GoFood, GrabFood, maupun ShopeeFood.

Ketika mengelilingi antrean yang mengular sampai tempat parkir ini, terdengar pesanan BTS Meals sudah sampai antrena ke-992.

Tak hanya di McDonald's Simpang Dago, kerumunan juga terjadi McDonald's lainnya. Seperti yang diberitakan sebelumnya, kemacetan parah pertama terjadi McDonald's Cibiru, Jl. Raya Cipadung, Kota Bandung.

Sebagaimana diketahui lokasi gerai ini berada, Bundaran Cibiru, memang sudah biasa jadi sentra kemacetan. Tetapi, adanya penumpukan kendaraan yang memesan  promo BTS Meals McDonald's mengakibatkan kemacetan lebih parah.

Di McDonald's Jalan Soekarno-Hatta, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung, kendaraan juga mengular sejak di Cipamokolan. Para pengemudi terdengar bising membunyikan klakson, sebab mereka dipaksa melaju lambat oleh tumpukan driver online di depan gerai.

Sementara kemacetan ketiga terjadi di McDonald's Gatot Subroto, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung. Di kawasan ini, kendaraan yang menuju ke arah gerai dipaksa melaju lambat sejak di depan Trans Studio Mall. Tak pelak, promo BTS McDonald's itu juga membuat banyak ojek online kerepotan.

Editor: Rizma Riyandi

Tags

Terkini

[FOTO] Uji Emisi Kendaraan di Balaikota Bandung

Selasa, 26 September 2023 | 16:42 WIB
X