Disparbud Jabar Prediksi Kunjungan Wisata Mencapai 40 Juta Hingga Nataru

- Jumat, 2 Desember 2022 | 16:51 WIB
Wisata Jabar. Diparbud Jabar Prediksi Kunjungan Wisata Mencapai 40 Juta Hingga Nataru (Ayobandung.com/Irfan Al-Faritsi)
Wisata Jabar. Diparbud Jabar Prediksi Kunjungan Wisata Mencapai 40 Juta Hingga Nataru (Ayobandung.com/Irfan Al-Faritsi)

SUMUR Bandung, AYOBANDUNG.COM - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jawa Barat (Jabar) memprediksi kunjungan ke objek wisata mencapai 40 juta orang.

Lonjakan kunjungan ke objek-objek wisata diprediksi akan terjadi pada momen Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Kadisparbud Jabar, benny bachtiar mengatakan bahwa, kunjungan wisatawan telah menyentuh angka 28 juta.

Baca Juga: Lulusan SMA Bisa Daftar Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 2022 atau Tidak? Cek Informasi Resmi dari FHCI

"Kita targernya itu sampai 40 juta baik kunjungan wisatawan lokal maupun manca negara, bahkan Saya meyakini bisa lebih dari 40 juta," kata benny bachtiar saat dihubungi, Jumat 2 Desember 2022.

Benny mengungkapkan, pihaknya terus meningkatkan target kunjungan wisata di Jawa Barat (Jabar).

Hal itu dilakukan seiring dengan tingginya animo masyarakat untuk berwisata dan melandainya kasus Covid-19.

"Yang tercatat pada tahun 2020 kunjungan wisata di angka 19 juta orang, tahun 2021 diangka 32 juta, dan di tahun ini kita targetkan 40 juta orang, dan Saya meyakini bisa lebih dari 40 juta, kita bisa melihat antusias wisatawan sangat deras," ungkapnya.

Baca Juga: Renungan Harian Kristen Saat Teduh Sabtu 3 Desember 2022 Aku Datang ke Dalam Dunia untuk Menghakimi

benny bachtiar menuturkan, wilayah Bandung Raya dan Bogor Raya masih menjadi destinasi wisata favorit para wisatawan.

Pihaknya saat ini tengah merancang strategi agar kunjungan wisatawan tidak tekonsentrasi di dua wilayah tersebut.

"Iya destinasi favorit masih Bandung Raya dan Bogor Raya, justerus ini sedang mengupayakan supaya cirebon raya dan priangan kebagian, jangan sampai terkonsentrasi di dua wilayah tersebut," tuturnya.

Disparbud saat ini tengah melakukan koordinasi secara intesif dengan pemerintah kabupaten maupun kota di seluruh Jabar terkait kesiapan lonjakan wisatawan di momen Nataru.

Baca Juga: Link Nonton Serial Kupu Kupu Malam Full Episode 1A-7B Gratis! Bisa Diakses di Telegram atau LK21?

Halaman:

Editor: Katarina Erlita

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X