AYOBANDUNG.COM -- Gempa bumi yang terjadi pukul 13.21 WIB, Senin, 21 November 2022 di Cianjur menyebabkan beberapa daerah rusak parah.
Gempa bumi ini berpusat di 10 km arah barat daya dari Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, dengan kedalaman 10 km. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.
Dari data Polri, sampai pukul 07.00 WIB telah terjadi 152 kali gempa susulan dan dampak gempa terjadi di 94 lokasi.
Baca Juga: Menyeruput (Kisah di Balik) Kesegaran Es Oyen
Data korban meninggal dunia kini sudah capai 268 orang, korban hilang 151 orang, korban luka 1.083 orang, pengungsi 1.120 kepala keluarga (KK) terdiri atas 58.362 jiwa dilansir dari Suara.com.
Sedangkan untuk kerusakan rumah dan bangunan mencapai 22.198 unit.
Kabar baru juga datang dari beberapa warga korban gempa Cianjur. Ada beberapa yang sampai meminta bantuan di pinggir jalan.
Korban gempa ini mendatangi mobil pembawa logistik, salah satunya truk Polri yang dibawa oleh Polres Garut, Polda Jawa Barat.
Artikel Terkait
Sepekan ke Depan, Dapur Umum - Door to Door Bagikan Bantuan Korban Gempa Cianjur Dilakukan Relawan Mak Ganjar
Sepenggal Kisah Pengungsi Gempa Cianjur dalam Gelapnya Tenda Darurat
Pasca Gempa Cianjur, Bayi Perempuan Diberi Nama Gempita oleh Ridwan Kamil
Begini Cara Daftar Jadi Relawan Gempa Cianjur
Memicu Gempa Besar, Ada Pergeseran Lempengan ke Waduk Cirata, Benarkah? Cek Faktanya
Viral! Video Wakil Ketua Komisi V DPR Roberth Rouw Tertawakan Kepala BMKG saat Gempa, Warganet: RIP Etika
Inilah Keanehan Selama Gempa Cianjur, Muncul Lafadz Allah di Malam usai Gempa
Bertambah, Ada 84 Pasien Korban Gempa Cianjur Masuk RSHS Bandung, 1 Orang Meninggal
Hari Ketiga Pasca Gempa Cianjur, Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian 151 Orang Hilang
Rujukan Korban Gempa Cianjur Tak Terpusat di RSHS Bandung