BALEENDAH,AYOBANDUNG.COM -- Ribuan calon jemaah haji asal Kabupaten Bandung gagal berangkat beribadah pada tahun 2022.
Kepala Seksi Penyelenggara Haji Umroh Kementerian Agama Kabupaten Bandung Ishak Asnawi mengatakan, sejatinya pada tahun ini Pemkab Bandung memiliki kuota pemberangkatan haji sebanyak 2.536 orang. Namun Pemerintah Arab Saudi melakukan pembatasan jemaah haji pada tahun ini.
"Jadi kuotanya hanya ada 1.176 sisanya batal," tutur Ishak, Kamis 19 Mei 2022.
Baca Juga: Daftar 4 Pensiunan yang Dapat Gaji ke-13 Tahun 2022, Anda Ada?
Dengan demikian, ada 1.360 calon jemaah yang gagal berangkat pada tahun ini. Jumlah tersebut termasuk calon jemaah haji yang berusia lebih dari 65 tahun.
Selain mengurangi kuota, pemerintah Arab Saudi juga melakukan pembatasan usia calon jemaah haji hanya berusia antara 18-65 tahun.
"Tidak ada yang meminta pengembalian ONH," ungkapnya.
Baca Juga: 1.116 Jemaah Haji Kota Bandung 2020 Akan Berangkat Tahun Ini
Para calon jemaah haji, kata Ishak, berkeyakinan jika tahun depan pemerintah Arab Saudi akan memperlonggar ibadah haji, seperti yang dilakukan dalam umroh.
"Umroh juga kan mulai dibuka Januari dengan pembatasan, seiring waktu kuotanya ditambah terus karena cukup sukses dalam menekan angka covid-19," katanya.
Dengan demikian ribuan calon jemaah haji asal Kabupaten Bandung yang gagal berangkat ibadah haji masih bersabar dan berharap tahun depan kuota ditambah, termasuk pembatasan usia juga dihapus.
Artikel Terkait
Getuk Goreng: Oleh-Oleh Khas Banyumas, Dibuat Haji Sanpirngad Sejak 1918
Viral Haji Metaverse Apa Sesuai Syarat Ibadah Haji? Ini Pandangan MUI
Menag Usulkan Ongkos Naik Haji 2022 Jadi Rp45 Juta, Berikut Rinciannya
bjb Haji Geyot Siap Meriahkan Ramadan dan Hidupkan Kembali Tradisi Ngabuburit
Arab Saudi Izinkan Jamaah Haji Luar Negeri, Ada Indonesia
Tata Kelola Semakin Baik, Dana Subsidi Haji 2022 Mencapai Rp41 Juta Tiap Jemaah
Subsidi Capai Rp41 Juta Per Jemaah Haji, Anggota DPR RI Nilai Tata Kelola Keuangan Semakin Baik
Hukum Haji Metaverse, Begini Penjelasan MUI Soal Kabah Online
Link Daftar Jemaah Haji 2022 Resmi dari Kemenag, Cek di Sini Apakah Namamu Terdaftar?