NGAMPRAH, AYOBANDUNG.COM -- Tim Badan Geologi Bandung bersama sejumlah peneliti berhasil mengangkat fosil gajah di Pulau Sirtwo Waduk Saguling, Kampung Suramanggala RT 01 RW 01 Desa Baranangsiang, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Ekskavasi itu menggandeng beberapa akademisi dari berbagai perguruan tinggi seperti Universitas Indonesia (UI) dan Institut Teknologi Bandung (ITB). Proses penggalian dilakukan mulai, Jumat 15 Oktober 2021. Tim peneliti berhasil mengangkat fosil gajah pada, Sabtu 16 Oktober 2021.
"Hari Jumat kemarin digali dan digips oleh tim ITB, kemudian kemarin diangkat oleh tim Museum Geologi," kata Paleontolog dari UI, Sukiato Khurniawan, Minggu 17 Oktober 2021.
Baca Juga: Temuan Fosil di Saguling Dilaporkan Sejak 1970, Penelitian Terhenti Setelah Dibangun Waduk
Penemuan fosil gajah dianggap sangat menggembirakan karena populasi gajah di Jawa sudah lama punah. Hal tersebut bisa jadi bukti bahwa di pulau Jawa juga pernah hidup gajah. Meski begitu, peneliti hanya menemukan fosil kaki gajah, tidak menemukan bagian tubuh lainnya.
Dalam proses ekskavasi peneliti sangat gembira karena fosil kaki gajah yang ditemukan, ternyata masih tersambung. "Temuan kaki gajah kemarin tergolong bagus, karena dua tulang kaki depannya masih menyambung. Sejauh ini kita tidak menemukan sisa tubuh gajahnya," jelas Sukiato.
Fosil tulang gajah tersebut direlokasi ke tempat aman untuk menghindari kerusakan akibat alam dan manusia. Terlebih lokasi fosil tersebut sangat dekat dengan permukaan air Waduk Saguling, jika tak cepat diangkat khawatir akan tenggelam.
"Sementara direlokasi ke tempat yang aman dulu, untuk langkah selanjutnya kita akan berunding dulu dengan berbagai pihak, kita kemarin membicarakan kolaborasi penelitian, namun keputusan dan detailnya akan dibicarakan secara formal kemudian," tambahnya.
Baca Juga: Tulang di Waduk Saguling Ternyata Fosil Gajah, Peneliti Bahagia Temukan 'Harta Karun'
Artikel Terkait
Paleontolog ITB Cek Jenis Spesies dan Umur Fosil Binatang di Waduk Saguling
Temuan Tulang Diduga Fosil Waduk Saguling, Pemda KBB Gandeng Balai Arkeologi Bandung
Tulang di Waduk Saguling Ternyata Fosil Gajah, Peneliti Bahagia Temukan 'Harta Karun'
Ada Fosil Gajah di Waduk Saguling, Peneliti Ingin Status Konservasi
Lokasi Penemuan Fosil Gajah Dijaga Ketat 24 Jam
Kronologi Penemuan 'Harta Karun' Tulang Fosil Gajah di Bandung Barat
Indonesia Power Dukung Upaya Konservasi Lokasi Fosil Gajah di Waduk Saguling
Ada Temuan Fosil, Hengky Kurniawan Tak Menyangka Gajah Pernah Hidup di Bandung Barat
Badan Geologi Mulai Ekskavasi Fosil Gajah di Waduk Saguling
Temuan Fosil di Saguling Dilaporkan Sejak 1970, Penelitian Terhenti Setelah Dibangun Waduk