BANDUNG, AYOBANDUNG.COM — Pemerintah Provinsi Jawa Barat terus masif melakukan vaksinasi Covid-19 terhadap warga. Kolaborasi menjadi kunci percepatan vaksinasi. Bidan Desa pun dilibatkan dalam penyuntikkan.
Adapun targetnya, sekitar 37 juta warga Jabar mendapatkan vaksin hingga akhir Desember 2021.
Wakil Ketua Divisi Percepatan Vaksinasi Jabar Atalia Praratya Ridwan Kamil mengatakan, target tersebut tidak akan bisa tercapai jika stakeholders tidak ikut turun tangan untuk berkolaborasi.
Pemda Provinsi Jawa Barat pun menginisiasi vaksinasi Covid-19 menggunakan tenaga bidan mandiri di desa/kelurahan.
Terdapat potensi 5.899 titik vaksinasi oleh bidan mandiri. Jabar bisa menghasilkan 206.465 orang tervaksin per hari. Itu dengan hitungan satu bidan memvaksin 35 orang per hari. Jika target ditingkatkan jadi 50 orang per hari, hasilnya akan lebih besar lagi.
“Pemerintah sudah merambah ke wilayah desa dan kelurahan melalui gerakan dari puskesmas dan juga bidan mandiri desa jadi setiap satu orang bidan mandiri itu bisa mereka melakukan vaksinasi bagi 50 orang penduduk desa,” ujar Atalia saat meninjau pelaksanaan Percepatan Vaksin dan Pembagian Sembako kepada 1.000 Kaum Duafa, di Graha Manggala Siliwangi, Kota Bandung, Rabu (15/9/2021).
Atalia menuturkan mengenai stok vaksin di Jabar hingga saat ini masih tersedia. Dia meminta agar vaksinasi dilakukan lebih masif melalui kolaborasi dari berbagai elemen.
“Stok vaksin aman, bahkan kita mendorong pelaksanaan kegiatan vaksinasi dilakukan lebih masif lagi dilakukan oleh gabungan berbagai elemen,” sebut Atalia.

Artikel Terkait
Atalia Ridwan Kamil Segera Dilantik Jadi Ketua Kwartir Jabar
Atalia Kamil Bagi Tips Sukses UMKM di Tengah Pandemi
Atalia Ridwan Kamil Buka Pelatihan Vokasi Sekoper Cinta
Atalia Ridwan Kamil Kukuhkan Pengurus Jabar Bergerak Kabupaten Garut
Ulang Tahun Pernikahan, Ridwan Kamil Hadiahi Atalia Motor Custom
Atalia Ridwan Kamil Apresiasi Inovasi SMK Negeri 1 Garut Bangun Desa
Atalia Praratya, Bunda Literasi Jawa Barat yang Layak Dicontoh
Buka Gekraf 2021, Atalia Kamil: Berdayakan yang Lokal Dulu
Negatif COVID-19, Atalia Kamil Cerita Perjuangannya Lawan Virus
Atalia Minta Orang Tua Tak Risaukan Vaksinasi Covid-19 Anak